Pemerintah

Sekda Konsel Terima 30 Mahasiswa KKN-PPM UGM

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Konawe Selatan, Hj. St. Chadidjah, S.Sos., M.Si., mewakili Bupati Konawe Selatan, secara resmi menerima 30 mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) yang akan melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata – Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) di wilayah Kabupaten Konawe Selatan. Acara penerimaan berlangsung di Hotel Zenith Kendari, Minggu, 22 Juni 2025.

Sebanyak 30 mahasiswa lintas program studi UGM ini akan menjalankan program pengabdian masyarakat di tiga desa di Kecamatan Laonti, yakni Desa Namu, Desa Malaringgi, dan Desa Batu Jaya.

Dalam sambutannya, Sekda Chadidjah menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pihak UGM atas kepercayaan yang kembali diberikan kepada Konawe Selatan sebagai lokasi KKN-PPM.

“Selamat datang kepada seluruh mahasiswa UGM di Bumi Konawe Selatan. Kami berharap KKN ini bukan hanya menjadi tugas akademik, tetapi juga menjadi pengalaman yang membentuk karakter, semangat gotong royong, serta memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat desa,” ujar Chadidjah.

Ia juga menyampaikan bahwa program ini sejalan dengan semangat pembangunan daerah yang berorientasi pada pemberdayaan masyarakat secara berkelanjutan.

Selama pelaksanaan KKN-PPM, para mahasiswa akan merancang dan menjalankan program-program kerja sesuai potensi lokal serta kebutuhan masyarakat desa, mencakup berbagai bidang seperti pendidikan, kesehatan, pertanian, lingkungan, hingga ekonomi kreatif.

Dengan adanya sinergi antara pemerintah daerah dan perguruan tinggi, diharapkan kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang nyata dan berkelanjutan bagi masyarakat, sekaligus menjadi ruang belajar yang bermakna bagi para mahasiswa.